MAN 2 Padangsidimpuan Harus Menjadi Nomor Satu
Ada pemandangan menarik ketika pelaksanaan apel perdana Senin 4 Oktober 2021 di MAN 2 Padangsidimpuan. Setelah lebih dari satu tahun tidak melaksanakan upacara bendera karena wabah covid 19, momen ini sepertinya menjadi sangat istimewa terutama untuk para siswa yang memang sangat menginginkan pembelajaran aktif di madrasah yang dikenal disiplin dan banyak mengukir prestasi. Tampak para peserta upacara bersemangat dan tetap menerapkan protokol kesehatan.
Kepala MAN 2 Padangsidimpuan, Maisaroh selaku pembina upacara pada pagi hari yang cerah tersebut menyampaikan satu pernyataan yang membuat seluruh peserta upacara untuk kembali mewujudkan visi misi madrasah yang beralamat di Jalan Sutan Soripada Mulia 29 Kota Padangsidimpuan. “MAN 2 Padangsidimpuan harus menjadi nomor satu, unggul dalam segala hal. Siswa dan alumninya harus menjadi insan yang bermanfaat bagi manusia lainnya dan harus diterima di kampus perguruan tinggi favorit dan sekolah kedinasan seperti Akmil, Akpol, STAN, IPDN dan lain-lain,” paparnya pada awal pembukaan sambutan.
Dalam keterangannya, kepala MAN 2 Padangsidimpuan juga menekankan pentingnya kolaborasi atau kerjasama antarsemua elemen seperti staf pendidik kependidikan, siswa, dan orangtua peserta didik dalam mewujudkan peningkatan kualitas akademik dan nonakademik. Program ungulan yang dicanangkan sekolah harus menjadi acuan untuk keberhasilan yang maksimal. “MAN 2 Padangsidimpuan memiliki potensi luar biasa jika diberdayakan dengan optimal. Keberhasilan para siswa dalam ajang Kompetisi Sains Nasional (KSN) dan Kompetisi Sains Madrasah (KSM) menjadi juara tingkat kota Padangsidimpuan dan menjadi utusan ke provinsi menjadi sebuah prestasi yang patut dibanggakan. Ke depan kita akan siapkan untuk menjadi juara di provinsi, nasional bahkan ke tingkat internasional,” paparnya dengan tegas.
“Terimakasih atas kerjasama semua guru, para wakil kepala madrasah, Kepala Tata Usaha beserta staf, grup paduan suara, pasukan pramuka dan paskibra. Saya selalu menegaskan tentang pentingnya menjaga kebersihan diri dan lingkungan agar terhindar dari virus. Dan tidak kalah pentingnya, berkata-katalah yang baik kepada siapapun. Memberi ucapan selamat kepada teman, saudara atau guru yang berprestasi karena perkataan dan perbuatan baik yang kita lakukan akan kembali kepada kita juga,” ungkap kepala MAN 2 Padangsidimpuan pada akhir kegiatan upacara. (AHH)